![]() |
Sebastianus Wetu (dok.istimewah) |
MATALINENEWS.ID- Seorang mahasiswa Universitas Muhamadiyah Kupang (UMK) Sebastianus Wetu , telah meraih prestasi gemilang di dunia sepak bola.
Asten yang berusia 20 Tahun ini, telah menjadi pemain kunci di tim sepak bola Kodak Fc Lembata dan telah membantu timnya meraih beberapa gelar juara.
Wetu sebagai nama julukanya menjadi pemain terbaik dalam ajang liga persebata yang diselenggarakan oleh Askap Lembata.
Sebastianus telah menunjukkan kemampuan dan potensi besar dalam karir sepak bolanya, dan telah menjadi contoh bagi mahasiswa lainnya untuk mengejar impian mereka.
Dia mengungkapkan bahwa, Prestasi yang diraihnya tidak hanya membuat dia bangga, tetapi juga membuat nya semakin termotivasi untuk terus berlatih dan meningkatkan kemampuan dirinya. Bangga mendapatakn pemain terbaik namun dirinya belum terus berlatih agar bisa membawa beberapa tim untuk menjadi juara di ajang turnamen mana pun.
"Saya akan tetap merendah hati dan terus berlatih agar bisa mendapatkan kesempatan bermain di kasta sepak bola yg lebih tinggi." Ujarnya
Dia berharap prestasi ini dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk mengejar impian mereka dan tidak menyerah pada kesulitan. Sebagai mahasiswa, kita harus memiliki semangat dan motivasi yang kuat untuk mencapai tujuan kita.
Universitas Muhammadiyah Kupang juga sangat bangga dengan prestasi Asten Wetu dan berharap bahwa ia dapat terus meningkatkan kemampuan dan prestasinya di masa depan.
"Kami sangat bangga dengan prestasinya Asten dan berharap bahwa ia dapat terus meningkatkan kemampuan dan prestasinya di masa depan." kata Albiana Kasih salah satu Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Kupang
Beberapa prestasi yang telah diraih oleh Asten dalam karir sepak bolanya diantaranya, Juara liga persebata Tahun 2020 dan Pemain Terbaik Liga persebata tahun 2022.
Penulis: Albiana
Editor: Red